Inilah Tiga Tujuan Penyelenggaraan IRI – Indonesia 2020

0
775
Pembukaan IRI - Indonesia pada Kamis (30/1) pagi di Gedung Manggala Wana Bakti, Jakarta Selatan Sumber: Rilis Panitia IRI - Indonesia 2020

NEWSCOM.ID, JAKARTA – Kegiatan Lokakarya, Dialog dan Peluncuran Prakarsa Lintas Agama untuk Hutan Tropis atau Interfaith Rainforest Initiative (IRI) – Indonesia yang diselenggarakan sejak Kamis (30/1) hingga Jumat (31/1) di Gedung Manggala Wana Bhakti, Jakarta Selatan, memiliki tiga tujuan utama.

Berdasarkan rilis dari panitia bidang media IRI – Indonesia kepada NEWSCOM.ID, tiga tujuan utama yang hendak dicapai melalui penyelenggaraan IRI – Indonesia.

Gambar mungkin berisi: 4 orang, orang duduk, bunga dan dalam ruangan
IRI – Indonesia pada Kamis (30/1) di Gedung Manggala Wana Bakti, Jakarta Selatan. Sumber: Rilis Panitia IRI – Indonesia 2020

Pertama, mendidik dan meningkatkan kesadaran tentang krisis penggundulan hutan dan membekali para pemimpin agama dengan pengetahuan, perangkat pendidikan, dan pelatihan yang diperlukan untuk menjadi pendukung efektif dalam perlindungan hutan tropis.

Kedua, menggerakkan aksi berbasis agama dengan menghubungkan para pemimpin agama dengan mitra dari berbagai sektor untuk meningkatkan dampak secara kolektif;

Ketiga, mempengaruhi kebijakan serta mengadvokasi pemerintah dan perusahaan untuk mengadopsi, memenuhi dan memperluas komitmen mereka untuk melindungi hutan tropis dan hak-hak masyarakat adat yang berperan sebagai penjaganya.

Selain itu, IRI juga memiliki tugas, fungsi dan misi yang bersifat regional maupun global.

Pertama, IRI merupakan aliansi internasional lintas agama yang berupaya memberikan urgensi moral dan kepemimpinan berbasis agama kepada upaya global untuk mengakhiri penggundulan hutan tropis.

Kedua, IRI menjadi wadah bagi para pemimpin agama dan komunitas agama untuk bekerja bahu-membahu dengan masyarakat adat, pemerintah, Lembaga Swadaya Masyarakat (LSM), dan bisnis terkait aksi-aksi untuk melindungi hutan tropis dan hak-hak mereka yang berperan sebagai pelindungnya.

Ketiga, IRI percaya bahwa sudah tiba waktunya bagi gerakan dunia untuk merawat hutan tropis yang didasarkan pada nilai yang melekat pada hutan dan diilhami oleh nilai-nilai, etika, dan panduan moral keagamaan.

Terkait dengan tugas, fungsi, tujuan dan definisi IRI ini, Indonesia menjadi salah satu pewaris kekayaan bumi dengan hutan hujan tropis yang sangat penting jasanya. Hutan merupakan salah satu ciptaan Tuhan yang menjadi sumber kehidupan.Hutan memiliki tugas dan fungsi sebagai paru-paru bumi, mengatur regulasi iklim, menjadi sumber air dan untuk menjaga suhu global, regional dan lokal.

Penulis: Muhammad Ibrahim Hamdani

LEAVE A REPLY