Video: Webinar Series Kedua 2020 Bertema ‘Uji Klinik Alat Kesehatan’

0
1602

NEWSCOM.ID, JAKARTA –Webinar Series Kedua 2020 (2-nd Webinar Series 2020) telah terlaksana pada Rabu (12/2), Pukul 13:00 WIB, dengan tema Uji Klinik Alat Kesehatan.

Acara ini menghadirkan dua narasumber, yakni Prof. Dr. dr. Rianto Setiabudy, Sp.F.K., dari Departemen Farmakologi dan Terapeutik Fakultas Kedokteran (FK) Universitas Indonesia (UI), dan dr. Anindya P. Susanto, B.Eng, M.M., dari Departemen Medical Physic (Fisika Kedokteran) FK UI.

dr. Anindya P Susanto juga menjadi Peneliti Junior di Medical Technology Cluster (Gugus Teknologi Kedokteran) Indonesia Medical Education and Research Institute / IMERI atau Institut Kajian dan Pendidikan Kedokteran Indonesia FK UI.

Adapun moderator dalam acara ini ialah Prasandhya A. Yusuf, S.Si, M.T, Ph.D., dari Departemen Fisika Kedokteran FK UI. Ia juga menjabat sebagai Kepala Gugus Teknologi Kedokteran IMERI FK UI.

Kegiatan ini diselenggarakan oleh Teknologi Kedokteran bekerjasama dengan Centre of E-Learning Cluster (Pusat Gugus Keilmuan Elektronik) – IMERI (Institut Kajian dan Pendidikan Kedokteran Indonesia) Fakultas Kedokteran (FK) Universitas Indonesia (UI).

Seperti dikutip dari laman https://www.youtube.com/watch?v=hNzimZK0i9c,  seminar mini daring (full online mini seminar) ini membahas sejumlah hal, antara lain tentang apa saja yang termasuk dalam kategori alat kesehatan? Bagaimana perkembangan alat kesehatan di dalam negeri? dan apa perbedaan uji klinik alat kesehatan dengan obat?

Berikut ini adalah video seminar mini daring seutuhnya. Semoga video ini bermanfaat. Terima kasih.

Penulis: Muhammad Ibrahim Hamdani

LEAVE A REPLY